Kamis, 24 November 2016

Harapan untuk SI Unair di Masa yang Akan Datang

Harapan untuk Sistem Informasi Unair di Masa yang Akan Datang

Semua orang tentu mempunyai harapan terbaik untuk menjadi lebih baik kedepannya, tidak ada orang yang memiliki harapan yang jelek untuk dirinya dimasa yang akan datang. Saat ini saya sudah masuk dalam dunia perkuliahan dan sudah resmi menjadi Mahasiswa. Bangku kuliah menjadi tempat terakhir pendidikan sebelum bekerja, harus bisa menjadi lulusan yang berkualitas dan bersaing dengan ribuan orang diluar sana yang berlomba-lomba untuk bekerja, mendapat masa depan yang terjamin dan dapat membahagiakan orang tua. Kampus tempat bernaung bersama tugas dan persiapan-persiangan untuk masa depan.

Saya mempunyai harapan yang sangat besar terhadap kampus saya yang sekarang, terutama pada jurusan Sistem Informasi Unair. Semoga cepat menjadi jurusan yang berkualitas dan meraih Akreditasi A dari BAN-PT, mengingat jurusan sistem informasi unair ini masih kalah terkenal dengan jurusan sistem informasi yang ada di ITS, UI dan PTN lainnya yang telah mendapatkan Akreditasi jurusan A. Semoga lebih pesat lagi peminat mahasiswanya dan menjadi jurusan favorit di indonesia, begitupula fasilitas-fasilitas yang belum lengkap segera dilengkapi.

 Harapan lainnya jurusan SI unair membentuk banyak komunitas sesuai minat dan bakat para mahasiswa, seperti komunitas keamanan komputer, web developper/designer, progamming, data base dll yang sesuai dengan bidang IT. Sehingga dengan adanya banyak komunitas ini akan tumbuh bibit-bibit baru yang bisa menjuarai berbagai kegiatan lomba antar mahasiswa dan pastinya akan mengharumkan jurusan Ssitem Informasi terlebih lagi Universitas Airlangga.

Selain itu mimpi saya kedepannya semoga Sistem Informasi Unair menjadi jurusan yang mampu mencetak lulusan-lulusan yang dapat bersaing dengan dunia luar dan meyakinkan banyak perusahaan bahwa jurusan ini benar-benar jurusan yang terbaik mencetak lulusannya. Sehingga perusahaan perusahaan yang ada di indonesia bahkan dunia bisa menarik para lulusan Sistem Informasi Unair untuk bekerja didalamnya tanpa tes apapun (Golden Ticket). Sehingga nantinya banyak perusahaan yang akan dipenuhi oleh anak lulusan Sisem Informasi Unair.


Sekian dari harapan saya, semoga jurusan Sistem Informasi Unair segera menjadi lebih baik lagi untuk kedepannya dan membuat para siswa siswi SMA sederajat dengan mantab memlih jurusan ini. Dengan adanya harapan semoga menjadi sebuah motifasi untuk dapat terwujudnya apa yang kita harapkan . Serta dapat membangun sifat optimisme dan berfikir positif. Orang bijak berkata "Manusia boleh berencana tapi Tuhan yang berkehendak", artinya manusia boleh berharap dan berencana sesuai apa yang diinginkan tetapi hasil akhir tetap Tuhanlah yang menentukan.


0 komentar:

Posting Komentar